Ini Dia Pentingnya Ekosistem Bisnis dan Coworking Space 

Photo of author
Written By ngalup

Artikel ini telah diterbitkan oleh
Ngalup Collaborative Network.

Artikel ini akan mengulas mengenai pentingnya ekosistem bisnis dan coworking space. Hal ini diungkapkan oleh Andina Paramitha, CEO Ngalup Collaborative Network saat mengisi materi di EJSC Malang, Rabu 25 Juni 2024.

Perkembangan Coworking Space

Seiring berjalannya waktu dan berkembangnya zaman, kebanyakan pekerja tak lagi harus ke kantor. Melainkan, mereka memanfaatkan spot seperti kafe maupun coworking space sebagai tempat untuk bekerja.

Saat ini, di Kota Malang, setidaknya ada lebih dari 11 tempat, yang meliputi kafe maupun coworking space yang sedang marak digandrungi oleh para muda-mudi untuk bekerja. 

Sebagai Kota Pendidikan di tengah pertumbuhan sektor kreatif di ranah digital, tak sedikit pelaku startup maupun mahasiswa lebih banyak memilih untuk bekerja di coworking space. 

Saat ini, perkembangan coworking space di Malang sangat positif dan tumbuh dengan baik. Ini bisa menjadi alternatif ruang kerja yang fleksibel dan mendukung produktivitas para penggunanya.

Menurut perempuan yang akrab disapa Andien tersebut menguraikan, dalam mengelola coworking space, harus memiliki unique value proposition (UVP) sendiri. Misalnya, menyediakan pantry yang membuat seluruh coworker untuk saling berdiskusi.

Dalam coworking space, yang dibutuhkan adalah berdiskusi antar pekerja perusahaan. Coworking space itu bukan soal gedungnya, tapi bagaimana memperkuat ekosistemnya.

Salah satu cara untuk memperkuat ekosistem adalah saling menghubungkan antar koneksi ataupun kolaborator yang terdapat sebagai jejaring coworking space.

Sehingga, tidak hanya dari coworker saja. Namun, pihak-pihak yang menjadi kolaborator, juga bisa saling terkoneksi. Sebagai coworking space, kita bisa memperkuat value dengan menghubungkan jejaring satu sama lain.

Tak hanya itu, setiap coworking space juga bisa membuat event atau kegiatan yang menarik sesuai dengan kebutuhan marketnya. 

Untuk membuat event yang menarik, bisa dengan melakukan riset apa saja yang dibutuhkan pasar. Misalnya bisa dari isu yang viral, feedback form setelah event atau masukan-masukan materi dari berbagai pihak.

Tanggapan EJSC

Sementara itu, Kepala Bakorwil III Malang, Bapak Asep Kusdinar, S.Hut., M.H menambahkan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur berupaya untuk memaksimalkan peran Bakorwil guna mendekatkan pelayanan kepada masyarakat. 

Seperti penyediaan fasilitas kegiatan untuk produktivitas kaum milenial. Antara lain Millenial Job Fair, Pelatihan UKM/IKM, Startup Incubator, Coworking space dan sebagainya yang terintegrasi sebagai One Compact Public Service yang disebut dengan East Java Super Corridor (EJSC).

Dalam hal ini, berbagai program tersebut turut menyediakan fasilitas kegiatan untuk produktivitas kaum milenial dan terintegrasi sebagai one compact public service. Meliputi Fasilitas Coworking Space, cafetaria/kantin, Pelatihan UKM/IKM dan Industri Kreatif, Startup Incubator (Fasilitasi Pengembangan Startup di Jawa Timur), Pelayanan Perizinan (Service Point), Komunal Branding Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat dan mengakomodir kegiatan Millenia/ Job Center (MJC). 

Berbeda dengan Coworking Space milik swasta yang berbayar, EJSC ini disediakan untuk masyarakat Jawa Timur secara gratis.

Untuk itu, harus berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk mendukung perkembangan ekonomi kreatif di Jawa Timur ini.

Penguatan ekosistem bagi coworking space sangat penting karena menciptakan lingkungan yang mendukung inovasi, kolaborasi, dan pertumbuhan bisnis. Dalam ekosistem yang kuat, anggota coworking space memiliki akses ke jaringan profesional yang luas, termasuk mentor, investor, dan mitra bisnis potensial, yang dapat mempercepat perkembangan bisnis mereka. 

Selain itu, ekosistem yang kaya akan sumber daya, seperti pelatihan, workshop, dan berbagai layanan pendukung, membantu bisnis kecil dan startup untuk tumbuh lebih cepat dan stabil. Dengan ekosistem yang kuat, coworking space juga dapat meningkatkan reputasi dan daya tariknya, menarik lebih banyak profesional dan perusahaan untuk bergabung, sehingga menciptakan komunitas yang dinamis dan produktif.

Artikel tersebut menjelaskan tentang pentingnya ekosistem bisnis dan coworking space. Untuk mendapatkan tips lainnya, baca selalu artikel kami!