Dalam mempelajari SEO, pasti kita tidak asing dengan istilah yang satu ini. Istilah ini rasanya akan selalu disebut di setiap konten, pelajaran atau kelas SEO. Memangnya apa dan kenapa sih backlink begitu penting? Simak terus artikel ini!
Sebelum lanjut ke bawah, coba deh baca artikel ini dulu!
Apa itu Backlink?
Backlink sederhananya adalah sebuah link dalam sebuah website, yang jika kita klik link tersebut maka kita akan diarahkan ke website atau konten yang dimuat oleh link tersebut. Jadi, backlink sebuah website bisa disamakan sebagai navigasi atau pintasan bagi pengunjung website untuk menemukan konten atau website lain.
Backlink sendiri secara umum dibagi menjadi dua, yaitu dofollow dan nofollow. Dofollow adalah link yang meminta robot search engine untuk mengikuti website yang bersangkutan. Sedangkan nofollow, seperti namanya, si robot search engine tidak akan mengikuti website yang ditautkan. Dofollow lebih banyak digunakan karena lebih menguntungkan daripada nofollow.
Kamu juga perlu tau outbond dan internal link, yaitu pintasan link yang berasal dari luar website (outbound link), dan pintasan link yang mengarahkan pengunjung ke halaman lain yang ada di website kita sendiri (internal link).
Mengapa Backlink Begitu Penting?
Meskipun cara kerjanya terkesan cukup sederhana, tapi manfaat yang bisa kita dapatkan dari penggunaan backlink sangat banyak. Tentunya juga akan sangat berguna bagi pertumbuhan website kita. Penggunaan backlink penting karena :
Website akan mudah ditemukan oleh Google
Semakin banyak pintasan yang terhubung ke website kita, maka Google akan semakin mudah menemukan website kita. Hal ini terjadi karena backlink merupakan acuan bagi Google untuk menemukan halaman baru yang akan ditampilkan di halaman depan Google dalam sebuah kata kunci tertentu. Dengan kata lain, semakin banyak pintasan yang terhubung, maka akan semakin mudah website kita tampil di halaman depan Google atau search engine lainnya.
Meningkatkan Jumlah Kunjungan
Dengan semakin mudahnya website kita tampil di halaman depan Google, otomatis website kita akan mendapatkan tambahan jumlah pengunjung / visitor yang tinggi karena website kita akan ada di urutan terdepan dalam search engine. Selain tambahan pengunjung karena website tampil di halaman depan Google, pintasan yang ditanam di website lain juga akan berdampak pada menambahnya jumlah kunjungan.
Meningkatkan Reputasi Website
Salah satu indikator penilaian Google untuk menilai apakah suatu halaman website berkualitas atau tidak berdasar pada banyak atau tidaknya pintasan dari situs yang memiliki kualitas tinggi yang mengarah ke website kita. Semakin banyak website besar yang menautkan link ke website kita, maka akan semakin baik.
Itulah alasan mengapa backlink begitu penting. singkatnya, penggunaan pintasan ini sangat bermanfaat untuk menaikkan jumlah pengunjung website yang kita dapat. Karena itulah tidak ada salahnya untuk mempelajari penggunaannya dengan tepat untuk mengembangkan pertumbuhan website. Yuk, mulai belajar menerapkan penggunaan backlink yang benar!
Mau tahu lebih dalam terkait teknik digital marketing? Baca Malang Posco Media, untuk tahu berita bisnis lainnya!
Source gambar utama: Pixabay, unsplash, freepik